Selasa, 29 Januari 2013

Doa-Doa Pilihan


Doa panjang umur
Sahabat muslim, kalau kalian ingin panjang umur maka biasakanlah secara rutin sehabis sholat maghrin dan shubuh untuk membaca ayat 128-129 surat At-taubah .
Yang artinya : “ Sesungguhnya telah datang kepadamu seorang utusan dari kaumu sendiri, berat terasa oleh penderitaanmu,sangat menginginkan (keimanan dan keselamatan) bagimu, amat belas kasihan lagi penyayang terhadap orang-orang yang beriman, jika mereka berpaling (dari keimanan) maka katakanlah: “cukuplah Allah bagiku,tidak ada tuhan selain dia,hanya kepadanyalah aku berserah diri, dan dia tuhan yang memiliki Arasy yang agung”

Doa untuk dilapangkan rezeki dan wajah yang bersinar
Kalau sahabat muslim ingin dilapangkan rezekinya selain berusaha juga berdoa, berikut adalah doa agar rezekya dilapangkan oleh Allah SWT maka setiap hari bacalah syair dibawah ini 7 (tujuh) kali :
Bissmillahirrahmanirrahim,sa-altuka bil-ismil-mu’azhzhami qadruhu. Bi-ajin ahuujin  jaljaluutu halhalat.
Artinya : “dengan nama Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang,aku mohon kepadamu dengan nama yang diagungkan derajatnya, dengan ajin ahujin jaljalut halhalat

catatan : syair diatas juga dapat digunakan untuk menjaga rumah, yaitu dengan cara anda tulis syair itu pada kertas dan tempelkan pada dinding rumah, Insya Allah dengan izin-Nya rumah dan keluarga anda akan aman dan selamat.

Doa Agar hati terang dan lapang
Jika hati sahabat muslim suram dirundung kesedihan dan kemarahan , maka bacalah doa dibawah ini :
Bismillahirrahmanirrahim , Allahummasy-rah lii Shadri wayassir lii amri wahlul uqdatan mil-lisaanii yaa arhamarrahimiin.
Artinya :” dengan nama Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang. Ya Allah,lapangkanlah untuku dadaku,permudahkan untukku urusanku dan uraikan kesulitanku dari mulutku, ya tuhan yang paling pengasih diantara para pengasih”

insya Allah dengan doa ini hati sahabat akan terang dan lapang, Doa ini adalah doa Nabi Musa menghadapi kaum Bani Israil.

Doa agar Husnul Khatimah
Sahabat muslim pasti ingin kelak meninggal dalam keadaan husnuk khatimah, maka biasakanlah sehabis selesai sholat sunnah fajar, sebelum sholat shubuh membaca doa dibawah ini sebanyak 40 (empat puluh) kali.
Yaa hayyu yaa qayyuumu yaadzal jalaali wal-ikram yaa badi’ ussamaawaati wal-ardh, ya Allah  ya Allah ya Allah
Artinya : “ yang tuhan yang maha hidup,yang maha terus menerus menolong hambanya, yang memiliki kebesaran dan kemuliaan. Yang maha menciptakan langit dan bumi, ya Allah Ya Allah Ya Allah .

Doa untuk memenuhi hajat
Sahabat, bila kalian punya hajat besar, agar segera dipenuhi oleh Allah, maka pada malam jum’at (diatas pikul 24.00) bacalah sholawat dibawah ini sebnayk 1000 (seribu) kali dan pada malam lain sebanyak 11 (sebelas) kali :
Ash-shalaatu was-salaamu ‘alaika yaa sayyidi yaa rasuulallahi khudz biyadi qallat hiilatii adriknii.
Artinya : “semoga rahmat,keagungan dan keselamatan terlimpah atas dirimu,wahai tuhanku, wahai utusan Allah, raihlah tanganku, sedikit sekali siasatku, temukanlah aku”


1 komentar: